BERITA DETAIL
beauty_portfolio_2

BKAD Kota Manado Memperingati Hari Inovasi sedunia 1 November 2024

1 November 2024 diperingati sebagai Hari Inovasi Indonesia, berikut beberapa inovasi BKAD Kota Manado yang telah diterapkan mulai tahun 2022 hingga 2024 :

  • Sistem Informasi Kendaraan Dinas (SIKENDIS), inovasi mulai diterapkan pada tahun 2022 dalam rangka meningkatkan tertib administrasi, efisiensi, efektifitas dan akuntabilitas dalam pemanfaatan anggaran untuk penggunaan Bahan Bakar Minyak.
  • Sistem Informasi Kas Daerah (SITANGKAS), merupakan inovasi digitalisasi proses pengajuan dan penerbitan SP2D sekaligus pengarsipan dokumen SP2D. Inovasi ini mulai diterapkan pada tahun 2023.
  • Sarana Online BKU dan Pajak (SOBAKUDAPA), sistem berbasis web untuk pengelolaan dan pencatatan BKU serta perpajakan agar pencatatan transaksi dan pelaporan pajak dapat dilakukan secara efisien, transparan, dan terintegrasi. Pengunaan sistem ini mulai diterapkan pada tahun 2024.
  • Sistem Informasi Pengendalian Surat (SIPESAT), Sistem ini membantu dalam pencatatan, pemantauan, dan distribusi surat secara efisien, sehingga mempercepat alur komunikasi dan memastikan dokumen dapat diakses secara real-time. Sistem ini diterapkan pada tahun 2024.
  • Sistem Informasi Lembur Dan Perjalanan Dinas (SILEDIS), merupakan inovasi digitalisasi pelaksanaan lembur dan perjalanan dinas untuk mewujudkan tertib administrasi, efisiensi, efektifitas dan akuntabilitas. Inovasi ini mulai diterapkan pada tahun 2024.